Prabumulih, (18/8/2017), acara sertijab (serah terima jabatan)
PR IPM periode 2015/2016 kepada PR IPM periode 2016/2017 dilaksanakan di Aula
SMK Muhammadiyah. Acara dilaksanakan lebih santai dan informal, tidak seperti
sertijab pada umumnya.
Acara diawali dengan pembukaan, dilanjutkan menyanyikan lagi
Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, Mars Ikatan Pelajar Muhammadiyah oleh
seluruh peserta, lalu dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah
terima jabatan, setelah itu dilanjutkan dengan kata sambutan dari ketua IPM
periode 2015/2016 yang diwakili oleh W. Febriyanti (XII 2), lalu
sambutan dari ketua IPM periode 2016/2017 oleh Alifah Agustina (XI
1), dan sambutan dari Bapak Drs. M. Juhartono kepala SMK Muhammadiyah, terkahir
kesan-pesan oleh Sucitra Astika Sari (XII 1) mewakili PR IPM periode 2015/2016
Pada saat menyampaikan sambutannya Bapak Drs. M. Juhartono mengaku
bahwa 37 orang yang tergabung dalam PR IPM periode 2016/2017, diharapkan mampu
menjadi seperti keluarga baru bagi mereka.
Penandatanganan Serah Terima inipun disaksikan oleh Bapak Drs.
M. Juhartono kepala SMK Muhammadiyah, Bapak Febriyadi, SKM Wakil Kepala
Sekolah urusan Kurikulum, Bapak Shidarta Reza Putra, S.Kep, Ners Wakil Kepala
Sekolah urusan Kesiswaan dan Bapak Sandi Aditya, S.Kep,Ners Selaku Pembina
IPM SMK Muhammadiyah.
Pada akhir acara, seluruh Pimpinan Ranting IPM periode 2015/2016
dan 2016/2017 berfoto dengan bapak/ ibu guru. Acara ditutup dengan doa dan
makan bersama. (EjSrp)
Berikut Dokumentasi Sertijab
Tidak ada komentar:
Posting Komentar